Berdasar data penghitungan sementara real count KPU, paling tidak ada 2 nama yang telah dikenal baik oleh masyarakat Kabupaten Blora dan ber...
Berdasar data penghitungan sementara real count KPU, paling tidak ada 2 nama yang telah dikenal baik oleh masyarakat Kabupaten Blora dan berpotensi terpilih kembali menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029. Kedua nama tersebut adalah Sri Wulan dari Partai Nasdem dan Evita Nursanty dari PDI Perjuangan.
Berdasar data penghitungan sementara real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk perolehan Caleg DPR dari Dapil Jateng III, hingga Selasa (20/2/2024) pukul 12.00 WIB, Hj. Sri Wulan, SE, MM memperoleh 36.923 suara, Evita Nursanty memperoleh 57.944 suara.
Sri Wulan sementara unggul dibanding calon lainnya di partai Nasdem. Sedangkan Evita Nursanty sementara berada di urutan kedua di bawah perolehan suara Haryanto yang meraih 94.776 suara.
Jumlah tersebut merupakan hasil dari 10.362 TPS yang sudah diinput dan diumumkan pada situs resmi KPU. Jumlah total TPS yang ada di Dapil III Jateng sebanyak 14.237 atau sekitaran 72,78 persen.
Kedua nama yang telah dikenal baik oleh masyarakat Kabupaten Blora tersebut berpotensi mendapatkan kursi DPR dari Dapil Jateng III, yang berjumlah 9 kursi. Sedangkan Dapil III Jateng sendiri mencakup 4 kabupaten meliputi Kabupaten Grobogan, Blora, Rembang dan Pati.
Mereka memiliki peluang sangat besar untuk mendapat kursi DPR mengingat penghitungan suara yang sudah masuk mencapai 70 persen. Peluang tersebut juga sudah dikalkulasi melalui perhitungan berdasarkan saint league dan ambang batas partai.
Meski demikian, kepastiannya masih menunggu penetapan KPU berdasarkan rekapitulasi manual yang dilakukan secara berjenjang mulai dari PPK hingga KPU pusat.